Thursday, July 31, 2008

MEMORABILIA: INTERVIEW ANANDA MIKOLA

Dahulu kala, setelah kelar dari Fakultas Sastra Universitas Indonesia (FSUI) jurusan Bahasa Jerman, saya langsung diterima di redaksi Majalah HAI. Prosesnya memang cukup singkat, seminggu setelah melamar, saya langsung diinterview HRD dan dikontrak menjadi karyawan PT Gramedia, deh.

Yang membuat saya mudah masuk ke Majalah HAI, karena sebelumnya saya sempat menjadi freelance atau penulis lepas majalah ini. Saya mengirimkan tulisan setiap minggu. Sebenarnya nggak cuma di Majalah HAI, tetapi saya juga mengirim ke beberapa media lain. Menjadi freelance ini saya lakukan pada saat masih mahasiswa di FSUI dan Institut Ilmu Sosial dan Politik (IISIP) jurusan Jurnalistik.

Nah, beberapa hari ini, saya membuka-buka file lama saya. Ternyata ada beberapa artikel di beberapa majalah yang masih tersimpan, termasuk tulisan saya saat di Majalah HAI. Ya, buat mengenang artikel-artikel tersebut, saya buat kolom di blog ini dengan nama MEMORABILIA.

Memorabilia edisi perdana ini mengenai interview saya dengan Ananda Mikola. Ternyata saya baru ingat, dulu sebelum putra Tinton Soeprapto ini berlaga di Formula 3, saya sempat menginterview. Saya masih ingat, interview berlangsung di paddock di Sentul, Jawa Barat. Saya nggak langsung berjumpa Ananda, tetapi harus menunggu beberapa saat setelah dia latihan di arena balap. Apa isi interviewnya? Silahkan klik foto repro hasil interview saya dengan Ananda Mikola berikut ini.


HAI 20/XIX 23 Mei 1995.

No comments: